> Bentuk Geometri / La Geometria


Bentuk geometri atau dalam bahasa Indonesia disebut bangun ruang atau bangun datar merupakan sifat yang melekat pada benda yang berkaitan dengan ilmu ukur. Pada dasarnya bentuk yang dikenal tidak jauh beda dengan yang dikenal di sini ataupun negara lain. Hal ini karena bentuk geometri bersifat internasional dan universal yang dikenal oleh berbagai bangsa di penjuru dunia.

Bentuk geometri ini lazim kita kenal ketika kita sedang belajar matematika. Di situ dipelajari berbagai macam bentuk, cara mengukur kelilingnya, luas dan volume benda tersebut. Sifat geometri ini juga biasa kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari dan sudah menjadi barang yang akrab dalam pandangan kita.

Dalam bahasa Italia bentuk geometri mempunyai istilah atau nama yang tidak jauh beda dengan istilah internasional. Kalau kita dengar sepintas maka kita sudah bisa tahu artinya.

Pada dasarnya bentuk geometri merupakan sifat yang melekat pada benda yang menjelaskan tentang bentuk benda tersebut, namun pada kondisi tertentu sifat geometri bisa dibendakan, atau diubah menjadi kata benda, yaitu untuk menyebut sesuatu benda yang mempunyai bentuk tertentu.

Berikut ini bentuk geometri dalam bahasa Italia :

Segi tiga : triangolo
Segi empat : quadrato

Segi lima : pentagono
Segi enam : esagono

Lingkaran : cerchio
Bulat : rotondo

Oval : ovale
Silinder : cilindro

Prisma : prisma
Kerucut : cono

Contoh kalimat
Compra la riga triangola : Aku membeli penggaris segitiga.
Si fa la forma quadrata : Dia membuat cetakan segiempat.
Stano facendo l’edificio pentagono : Mereka sedang membuat gedung segilima.
Le api hanno la casa esagona : Lebah punya rumah segienam.
Faccio la tavola cerchia : Aku membuat meja lingkaran.
La mia madre ha fatto il pane rotondo : Ibuku membuat roti bulat.
Ho lo specchio ovale : Aku punya cermin oval.
Questo è il barattolo cilindro : Ini adalah kaleng silinder.
Doni ha venduto i legni prismi : Doni menjual kayu (yang berbentuk) prisma.
Sta mangiando il gelato cono : Dia makan es krim (yang berbentuk) kerucut.

Baca Juga :

FB Fans Page, Klik Suka yah !